Kami sediakan update terbaru, tutorial, dan tips terbaik untuk Anda
Septian Rishal
Februari 18, 2021
Februari 18, 2021

Pentingnya Memberikan Layanan Spesial kepada Pelanggan

Pelayanan untuk pelanggan menjadi hal yang harus diutamakan oleh penjual, apalagi dalam usaha jualan online. Ada berbagai hal yang bisa dilakukan untuk memberikan pelayanan pada pelanggan. Salah satunya adalah kemudahan transaksi, Untuk itu, moota hadir memberikan kemudahan transaksi keuangan dari pelanggan sehingga bisa meningkatkan kepuasannya terhadap pelayanan dari penjual.

Berbagai Hal yang Membuat Pelayanan Spesial Kepada Pelanggan menjadi Penting

Pelanggan menjadi salah satu hal yang bisa membuat suatu usaha menjadi berkembang apalagi jika berbasis bisnis online. Pelayanan spesial harus diberikan kepada pelanggan agar bisa memberikan ulasan yang baik. Ini harus diperhatikan ketika memulai sebuah usaha, apalagi jika baru membuka toko online. Pelayanan dari pengelola pada pelanggan menjadi hal utama agar usaha itu bisa berjalan lancar.

Pelayanan spesial menjadi penting untuk dilakukan oleh berbagai pelaku usaha, terutama bagi yang menjalankan usaha secara online. Hal ini akan meningkatkan minat pelanggan untuk belanja online. Jadi, perhatikan alasan-alasan mengapa pelayanan spesial pelanggan menjadi hal yang sangat penting.

1. Membuat Dampak Besar Terhadap Bisnis

Pelayanan spesial untuk pelanggan memiliki dampak yang besar terhadap bisnis. Jika pelanggan puas dengan layanan penjual, maka usahanya bisa berkembang. Selain itu bisa meningkatkan peluang untuk scale up menjadi usaha yang lebih besar. Hal ini juga bisa membuat omzet penjualan meningkat untuk ke depannya.

Pada bidang usaha online, pelayanan juga harus diutamakan. Salah satu contohnya bagi yang memiliki usaha dengan sistem dropship. Jika pelayanan untuk pelanggan memuaskan, dampak yang baik akan muncul untuk dirinya sendiri dan juga supplier barang sehingga usaha bisa berjalan dengan lancar.

2. Menambah Pelanggan Baru

Selain berdampak pada bisnis, pelayanan spesial dari penjual bisa menambah pelanggan baru. Hal ini dikarenakan ulasan dari pelanggan yang baik bisa menarik orang lain untuk berbelanja ke penjual. Inilah yang harus diperhatikan oleh berbagai penjual, terutama bagi yang berusaha dengan jenis UKM untuk mengembangkan usahanya.

Bagi pelaku usaha secara online, pelayanan yang spesial akan menarik pelanggan baru. Salah satu contohnya adalah pelaku usaha secara reseller. Jika pelayanan yang diberikan spesial, maka pelanggan akan puas dan mempromosikan produk yang dijual, Hal ini akan menambah pelanggan baru sehingga usahanya bisa berkembang.

3. Perwujudan Strategi Pemasaran yang Baik

Pelayanan spesial untuk pelanggan juga menjadi perwujudan strategi pemasaran yang baik. Dalam strategi pemasaran sendiri, peningkatan layanan bisa meningkatkan penjualan. Ini harus diperhatikan oleh pelaku usaha manapun, terutama yang menjalankan bisnis online.

Salah satu pelayanan yang bisa diberikan adalah kemudahan transaksi bagi pelanggan. Penjual bisa menggunakan moota untuk memudahkan pelanggan melakukan transaksi tanpa perlu konfirmasi. Hal ini juga memudahkan penjual untuk mengelola dana dari penjualan secara efektif dan efisien.

4. Menunjukkan Kepedulian pada Pelanggan

Pelayanan spesial untuk pelanggan juga menunjukkan kepedulian dari penjual. Kepedulian ini sangat penting dalam berbagai kegiatan usaha, terutama bagi yang pelaku usaha jualan online. Pelayanan yang baik memungkinkan  pelanggan akan terus membeli produk dari penjual.

Keempat hal tadi menjadi alasan mengapa pelayanan spesial untuk pelanggan begitu penting. Salah satu hal yang bisa dilakukan penjual untuk melayani pembeli adalah memberikan kemudahan transaksi dengan Moota. Hal ini penting, terutama bagi yang membuka toko online untuk berusaha. Pembeli akan tertarik untuk berbelanja karena kemudahan transaksi yang ditawarkan.

Baca Sekarangbaca sekarang
Septian Rishal
Februari 18, 2021
Februari 18, 2021

Tips Cerdas Efisiensi Waktu Bekerja Agar Lebih Produktif

Terkadang efisiensi waktu sering dilupakan ketika sedang bekerja. Banyak sekali yang tidak membuat perencanaan waktu sehingga hasil kerja menjadi kurang produktif. Salah satunya adalah masalah transaksi keuangan yang terkadang menyita waktu dalam berbagai usaha seperti bisnis online. Oleh karena itu, moota hadir untuk membantu mempermudah transaksi keuangan agar waktu lebih efisien.

Berbagai Tips Cerdas agar Waktu Kerja Menjadi Efisien

Pada era pandemi seperti sekarang, berbagai usaha jualan online semakin berkembang pesat. Usaha ini juga membutuhkan efisiensi waktu agar hasilnya menjadi lebih produktif. Dengan efisiensi waktu, berbagai hal bisa direncanakan secara terstruktur seperti pengelolaan dana dari transaksi penjualan dan sebagainya. Jadi, merencanakan efisiensi waktu kerja dari sekarang dengan tips-tips berikut ini.

1. Mencoba Melakukan Pembatasan pada Waktu Kerja

Tips pertama yang bisa dilakukan adalah dengan membatasi waktu bekerja. Beberapa penelitian menyebutkan bahwa waktu bekerja akan lebih produktif jika dibatasi maksimal 90 menit dan diiringi istirahat. Hal ini sangat bisa dipraktikkan dalam bisnis online karena pada prosesnya membutuhkan manajemen waktu yang baik sehingga efisiensi waktu harus diperhatikan.

Pembatasan waktu sendiri juga harus diperhatikan bagi siapapun jika memulai usaha secara online, terutama yang berjualan dengan jenis UKM. Ketika mulai membuka toko online, batasan waktu yang jelas harus ditentukan dalam bekerja sejak awal. Dengan adanya batasan waktu, proses kerja terarah dan produktivitas meningkat sehingga target pekerjaan bisa dicapai.

2. Meningkatkan Fokus dalam Bekerja

Fokus menjadi hal utama yang harus dilakukan dalam bekerja. Jika fokus sudah bisa ditingkatkan, hal-hal yang mengganggu proses kerja akan bisa dialihkan. Contohnya, dalam mengelola keuangan fokus harus ditingkatkan pada prosesnya dari awal sampai akhir. Jangan sampai tercampur dengan tugas lain karena bisa mengganggu proses dan membuat hasil pekerjaan menjadi tidak maksimal.

Untuk meningkatkan fokus, moota hadir dengan mempermudah transaksi penjualan bagi para pelaku usaha online. Salah satunya adalah reseller yang biasanya membutuhkan fokus dalam pengelolaan barang dan keuangan. Hadirnya situs ini bisa membantu proses pekerjaannya agar produktivitas bisa meningkat.

3. Memulai dengan Target Kecil yang Mudah Dicapai

Ketika bekerja, merencanakan target pekerjaan terkecil dengan mudah bisa meningkatkan efisiensi waktu. Fokus akan jauh lebih terarah karena target jauh lebih mudah untuk dicapai. Hal ini juga yang harus diperhatikan oleh pelaku usaha online. Salah satunya pada sistem dropship, di mana dropshipper bisa memulai target penjualan yang paling mudah secara bertahap agar hasilnya bisa didapat dengan mudah.

4. Menyediakan Waktu Istirahat

Istirahat juga menjadi salah satu hal yang membuat waktu menjadi efisien. Istirahat bisa menciptakan suasana yang rileks dan sejenak menikmati hidup di tengah kesibukan pekerjaan. Dengan istirahat, fokus akan terjaga ketika bekerja kembali.

Karena istirahat sangat penting, hal ini harus diperhatikan oleh para pekerja di berbagai bidang. Salah satunya adalah pengelola toko online yang membutuhkan fokus dalam pekerjaannya. Istirahat bisa menjadi solusi untuk menjaga sekaligus mengembalikan fokus sehingga pekerjaan lebih produktif.

Itulah keempat hal yang bisa dilakukan untuk meningkatkan efisiensi waktu dalam bekerja. Hal ini berlaku bagi pelaku usaha konvensional maupun jualan online. Salah satu cara agar waktu kerja lebih efisien adalah dengan menggunakan Moota untuk mempermudah transaksi keuangan dalam bekerja. Jadi, waktu kerja akan lebih efisien sehingga produktivitas kerja bisa meningkat.

Baca Sekarangbaca sekarang
Septian Rishal
Januari 4, 2021
Januari 4, 2021

Mendapat Penghasilan Sampingan dari Youtube

Saat ini, banyak orang yang berprofesi sebagai youtuber. Hal ini disebabkan karena keuntungan yang didapatkan cukup besar. Akan tetapi, Anda harus paham dahulu bagaimana kiat-kiatnya. Selain itu, Anda juga harus mengerti bagaimana pengelolaan penghasilan Anda selanjutnya. moota akan membantu Anda dalam hal tersebut.

Cara Mendapat Penghasilan Sampingan dari Youtube

1. Selalu Berusaha Berpikir Kreatif

Untuk bisa menghasilkan konten yang menarik, maka Anda harus memiliki kemampuan berpikir yang kreatif. Sebab, jika Anda hanya mengunggah video yang sejenis tanpa adanya sentuhan kreasi ataupun terobosan apapun, maka hanya akan membuat penonton merasa bosan. Jika hal ini terjadi, maka bisa menurunkan omzet yang seharusnya bisa Anda dapatkan lebih.

Selain itu, scale up usaha Anda dalam Youtube juga bisa terhambat hanya karena tidak adanya variasi video yang Anda unggah. Untuk itu, Anda bisa berkolaborasi dengan sesama Youtuber, sehingga sumber dana Anda dari hasil upload video tetap bisa berjalan lancar.

2. Membuat Video yang Disukai Banyak Orang

Jika Anda ingin mendapatkah penghasilan dari Youtube, maka Anda harus membuat video yang menarik banyak penonton dan disukai pula oleh mereka. Untuk bisa membuat konten yang menarik, Anda bisa mengangkat hal-hal yang sedang banyak dibicarakan, dengan demikian akan membuat banyak orang penasaran dan menonton video Anda.

Akan tetapi, Anda harus memastikan bahwa video Anda adalah asli hasil olahan Anda dan tim Anda. Jangan sampai Anda mengambil video channel lain, karena hal tersebut selain tidak kreatif, dapat mengakibatkan Anda menerima hukuman karena telah melakukan plagiasi.

3. Affiliate Marketing

Dengan cara ini, Anda bisa meningkatkan penonton dengan bekerja sama dengan bisnis online tertentu. Anda bisa menjalin kerja sama dengan toko online yang menyediakan layanan afiliasi. Kemudian Anda dapat meletakkannya di bagian deskripsi video. Selanjutnya Anda juga bisa menarik minat penonton agar membukanya.

Langkah ini sangat cocok bagi Anda yang mempunyai konten terkait dengan review produk dari belanja online, sehingga di sini Anda ikut mempromosikan produk dari pengusaha yang melakukan jualan online. Dengan demikian Anda juga bisa sekaligus membuka kesempatan bisnis tertentu untuk mendapatkan dropship.

4. Melakukan Live

Cara ini dapat Anda terapkan ketika Anda telah memiliki beberapa penggemar serta pengikut di channel Youtube Anda. Dengan melakukan live, maka Anda dapat meningkatkan kepercayaan penggemar Anda. Sebab, di sini Anda dapat langsung berkomunikasi dengan mereka di waktu yang sama.

Jika Anda sudah sampai di tahap ini, maka Anda bisa lebih mudah untuk mendapatkan penghasilan dari Youtube. Jika demikian, maka Anda memerlukan moota untuk mengelola keuangan dari hasil kinerja Anda menggunakan Youtube.

5 Berjualan Merchandise

Di sini Anda dapat menjual berbagai jenis merchandise, baik itu berupa hoodie, sepatu, kaos, maupun koleksi yang lain. Cara ini juga cukup efektif dilakukan oleh reseller, sehingga produk Anda cepat dikenal luas oleh banyak orang. Dengan demikian, potensi untuk mendapat pelanggan menjadi lebih besar.

Selain itu, bagi Anda yang menjalankan bisnis ukm, langkah ini juga cukup berguna agar bisnis Anda cepat berkembang. Karena banyaknya pengguna Youtube, maka peluang Anda semakin besar.

Itulah beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan sumber keuangan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Selain sumber, ada pula hal yang tak kalah penting, yakni terkait pengelolaannya. Untuk itu, Anda bisa menggunakan https://moota.co/ untuk mengatasi hal tersebut.

Baca Sekarangbaca sekarang
Keuangan
Lihat Semua
Septian Rishal
Oktober 28, 2020
Oktober 28, 2020

Perbedaan Pelit dan Hemat yang Harus Kamu Tahu

Uang merupakan sesuatu yang penting bagi umat manusia. Melalui uang manusia dapat menjalankan kehidupan dan mempengaruhi pola hidup. Dalam kaitannya mengelola keuangan dapat menimbulkan perbedaan pemikiran hingga munculan istilah pelit dan hemat. Kedua istilah memiliki maksud yang sama yakni hati-hati dalam pengeluaran tetapi ada perbedaan maksud dan demikian di dalamnya. Lebih jauh pada pengaturan pengeluaran dan data transaksi usaha kini bisa dilakukan dengan mudah. Melalui Moota, Anda dapat melakukan pengecekan dari berbagai rekening berbeda hanya dengan satu dashbord.

Kenali 5 Perbedaan Pelit dan Hemat yang Harus Anda Tahu

Moota membantu setiap transaksi dalam urusan bisnis online. Tak ayal banyak pengusaha kini mempercayakan terhadapnya. Lebih jauh, sebetulnya melalui pengelolaan bisnis dapat terlihat betul bagaimana karakter dan perbedaan antara pelit dan hemat. Untuk mengerti lebih jauh simak beberapa perbedaannya berikut ini.

1. Penilaian dalam kualitas

Antara pelit dan hemat memang dapat di lihat dari segi pengaturan keuangan. Anda dapat melihat transaksi keuangan dengan Moota dan tahu karakter orang seperti apa itu. Bila Anda termasuk orang yang mempertimbangkan kualitas maka Anda termasuk orang yang hemat. Hal itu dapat terlihat dari pembelian barang yang sedikit lebih mahal namun mempertimbangkan keawetan barang tersebut. Berbeda dengan orang pelit yang mana memilih produk yang murah padahal keawetannya tidak terjamin.

2. Tujuan menyimpan uang

Perbedaan pelit dan hemat dapat dilihat dari cara orang menyimpan uang. Bilamana Anda tergolong kategori pelit maka tujuan penyimpanan uang hanya sebagai bentuk kekhawatiran akan hari esok atau ketakutan akan kekurangan. Lain halnya dengan hemat, orang yang hemat menyimpan dana dengan rencana investasi atau ingin membangun bisnis di kemudian hari. Melalui pemikiran itu diharapkan dapat membuat uang yang di simpan jauh lebih banyak kelak.

3. Dalam hal keperluan

Setiap manusia pasti memiliki kebutuhan yang harus dipenuhi. Dalam hal pemenuhan kebutuhan ada sifat yang berbeda dari pelit dan hemat. Jika orang tersebut pelit maka akan lebih berusaha meminimkan segala pengeluaran dengan tujuan agar uang tetap utuh. Berbeda dengan hemat yang memiliki pola pikir terbuka yang mana lebih memberi prioritas barang yang wajib di beli ataupun tidak. Jika produk yang harus dibeli mahal maka tetap di beli dengan pertimbangan produk terkait wajib untuk di miliki.  Moota siap membantu Anda dalam memudahkan setiap transaksi baik itu pengeluaran maupun pemasukan. Meski menggunakan banyak perbedaan rekening bank maka tetap akan terlihat dalam satu dashbord sebab telah di kaitkan.

4. Pola pikir

Perbedaan pola pikir sangat terlihat dari pelit dan hemat. Hal itu dapat dilihat dari saat membeli keperluan atau sesuatu yang dibutuhkan. Orang pelit akan memiliki banyak alasan ketika diperuntuhkan membeli sesuatu. Padahal barang terkait sangat penting untuk dibeli tapi selalu saja ada alasan agar tidak keluar biaya. Sedangkan orang hemat akan lebih bisa menikmati hidup. Jika ada yang harus dibeli maka akan dibeli apalagi bila penting. Tak peduli pembayaran secara langsung atau melalui ibanking.

5. Dalam hal menabung

Sebetulnya orang pelit dan hemat memiliki kesamaan yang cukup mendasar yang mana keduanya suka menabung. Uang tabungan bisa di disimpan sendiri atau melalui bank. Namun, ada perbedaan sifat yang mencolok di antara keduanya. Perbedaan terlihat dari mana seorang yang pelit cenderung akan lebih merugikan orang lain. Bagaimana tidak, segala keperluan tidak mau modal sama sekali. Bisa-bisa malah memaksa pihak lain untuk melakukannya.

Itulah beberapa perbedaan mendasar antara pelit dan hemat. Umumnya perbedaan terlihat dari bagaimana pengaturan uang yang dikeluarkan. Perlu Anda tahu bahwa Moota telah hadir untuk memudahkan setiap transaksi. Pengecekan bahkan bisa dilalui dengan mudah baik itu pembelian atau penjualan melalui kartu kredit ataupun mbanking bisa di cek dalam satu dashboard.

 

Baca Sekarangbaca sekarang
Septian Rishal
Oktober 1, 2020
Oktober 1, 2020

5 Tips Keuangan Sederhana Bagi Pedagang Online

Berbisnis online saat ini semakin merajalela dengan persaingan yang cukup sengit. Bisnis ini ada yang dikelola sangat baik tetapi ada yang dikelola dengan cara biasa saja. Manajemen keuangan pedagang online ini merupakan hal krusial bagi bisnis ini. Bila keuangan tak dikelola dengan baik, bisnis online bisa tidak berkembang dan bahkan jatuh berantakan. Untuk membantu Anda cara pengelolaan bisnis ini dengan baik, Anda bisa mempelajari moota.

Tips Mengatur Keuangan Sederhana bagi Pedagang Online

1. Membuat Rekening Khusus untuk Pedagang Online

Bisnis secara online sangat berkaitan erat dengan sistem pembayaran dari bank. Anda harus paham terkait media dan sistem pembayaran ini yang dipakai dalam transaksi oleh para pedagang online. Sistem ini biasanya dilakukan melalui rekening bank tertentu. Rekening ini sudah ditentukan oleh pemilik usaha online. Anda harus membuat rekening khusus untuk toko online Anda sebagai media pembayaran dan transaksi keuangan.

Dengan adanya rekening sendiri, maka aliran uang keluar dan masuk bisa dikontrol dalam satu pekan dan juga bulan. Pastikan Anda memilih rekening dari bank terpercaya dan banyak digunakan oleh konsumen. Saat Anda membuka rekening di bank, pastikan bahwa rekening Anda sudah memiliki mbanking dan ibanking agar lebih mudah dipantau saat ada transaksi uang masuk. Bahkan Anda juga bisa melakukan kerja sama dengan aplikasi uang online untuk memfasilitasi transaksi pembayaran.

2. Jangan Memakai Uang di Rekening Bisnis untuk Kebutuhan Pribadi

Saat Anda memulai usaha online, Anda harus sangat bijaksana dalam mengelola keuangan bisnis tersebut. Jangan sampai Anda memakai uang dari hasil penjualan dagangan online untuk membeli kebutuhan pribadi diluar untuk kebutuhan usaha. Pastikan bahwa rekening usaha online hanya digunakan untuk keperluan bisnis dan usaha saja. Kalau Anda mencampur-adukan, maka bisa dipastikan tak lama lagi Anda akan mengalami kebangkrutan.

3. Mencatat Uang Masuk Per Hari

Langkah selanjutnya untuk mengelola keuangan dalam usaha online Anda adalah dengan mencatatkan semua uang masuk per harinya. Anda bisa melakukannya dengan cara cek mutasi otomatis dari rekening buku tabungan Anda. Ini sangat penting untuk mengetahui sumber uang dan transaksi setiap harinya untuk dicatatkan di sistem pembukuan Anda setiap harinya di komputer. Anda bisa membuat sistem pembukuan sendiri ataupun mempercayakan pada moota. Desain sistem pembukuan dari aplikasi ini sangat baik sekali dan bisa mendeteksi berapa banyak uang masuk yang Anda bukukan tiap harinya. Bahkan Anda juga menghitung laba harian dari hasil penjualan usaha online Anda tersebut.

4. Mempunyai Laporan Keuangan

Tak hanya itu saja,  mengelola sistem keuangan usaha online Anda bisa dilakukan dengan membuat laporan keuangan. Laporan ini harus dan wajib dibuat oleh semua usaha baik yang online dan offline. Dengan adanya laporan keuangan, maka Anda bisa mengetahui seluk beluk dan riwayat secara kronologis perkembangan bisnis Anda. Apakah dalam menjalankan bisnis ada peningkatan dalam hal penjualan atapun ada penurunan. Laporan keuangan ini harus akurat dalam membukukan aktivitas toko online Anda.

5. Mempunyai Sistem Akuntansi yang Kompatibel

Langkah terakhir dalam memulai usaha belanja online adalah dengan membuat sistem akuntansi yang baik. Anda bisa memakai software untuk memiliki sistem ini agar semuanya tertata dengan baik terkait laporan keuangan dan pencatatan jual beli dari usaha online Anda. Tentu saja ini akan mampu memonitor kegiatan transaksi dari usaha online Anda.

Bila Anda kurang yakin dengan sistem akuntansi ataupun pembuatan laporan usaha online Anda, maka Anda bisa mempercayakan pada https://moota.co/ yang bisa membantu Anda dalam pengecekan transaksi di rekening bank Anda.

Baca Sekarangbaca sekarang
Septian Rishal
Oktober 1, 2020
Oktober 1, 2020

Jenis Investasi yang Cocok untuk Pelajar dan Mahasiswa

Investasi hendaknya menjadi salah satu kebiasaan baik yang dapat diterapkan sejak usia muda. Investasi tidak harus dengan jumlah dan risiko yang besar, terutama untuk yang baru memulai seperti dari kalangan pelajar atau mahasiswa. Investasi ini biasanya menggunakan akun bank untuk digunakan. Hasilnya bisa dicek di akun tersebut atau bisa melalui https://moota.co/ yang sudah terhubung dengan rekening untuk hasil investasi. Mahasiswa atau pelajar dapat memulai investasi seperti jenis-jenis investasi berikut.

Memulai Investasi yang Cocok untuk Pelajar dan Mahasiswa

1. Reksadana

Salah satu investasi yang mudah untuk dipelajari adalah reksadana. Investasi ini dapat dimulai dengan modal yang kecil, beberapa bahkan menyediakan modal investasi mulai dari 100 ribu untuk pelajar dan mahasiswa. Uang yang sudah ditransfer melalui  rekening bank ini nantinya dapat bernilai lebih dari waktu ke waktu. Anda hanya perlu menunggu hasilnya saja untuk uang di dalam rekening bertambah.

2. Saham

Pelajar dan mahasiswa juga bisa belajar investasi melalui saham. Memiliki risiko yang lebih tinggi, namun menawarkan keuntungan keuangan yang besar juga. Beberapa saham kini menawarkan saham modal kecil mulai dari ratusan ribu. Cocok untuk kantong mahasiswa yang masih terbatas. Hasil dari investasi dapat disimpan di rekening khusus dan dicek saldo mbanking untuk rekening investasi tersebut. Jadi rekening untuk jajan dan untuk investasi sebaiknya dipisah.

3. Investasi emas

Jenis investasi yang tidak membutuhkan dana terlalu besar adalah emas. Pelajar atau mahasiswa dapat memulai investasi dengan membeli emas dan menyimpannya. Saat harga emas sedang naik, emas dapat dijual untuk mendapatkan keuntungan. Anda bisa menyimpan keuntungan tersebut di rekening dan setiap kali menyimpannya langsung dicek bertapa total keuntungan yang sudah diperoleh. Jika ingin lebih mudah dan praktis untuk mengecek transaksi rekening dan jumlah saldonya, Anda bisa menggunakan https://moota.co/ yang dapat dihubungkan ke lebih dari satu rekening.

4. Peer to peer

Jenis investasi ini bisa diikuti oleh pelajar atau mahasiswa dengan modal awal sekitar 100 ribu. Investasi peer to peer umumnya dilakukan dengan kerjasama antara investor dan seorang pelaku bisnis. Anda bisa transfer dengan ibanking untuk sejumlah uang yang ingin ditanamkan pada pelaku bisnis tersebut. Uang tersebut digunakan untuk menjalankan usaha. Keuntungan dari usaha inilah yang akan menjadi hasil dari investasi yang sudah diberikan. Anda tidak perlu repot-repot mengelola keuangan karena Anda hanya akan dikirimi hasil dari keuntungan usaha tersebut.

5. Deposito

Bagi pelajar atau mahasiswa yang memiliki uang lebih dapat belajar investasi dengan menabung deposito. Jenis investasi yang tidak memiliki risiko besar ini dapat memberikan keuntungan untuk mahasiswa dan pelajar nantinya bisa menikmati hidup dari tambahan bunga deposito. Walaupun tidak banyak, keuntungan deposito ini bisa menambah uang saku atau untuk belajar investasi. Deposito dilakukan dengan menyimpan sejumlah uang dalam kurun waktu 1, 2, hingga 10 tahun. Setiap tahunnya, Anda bisa cek mutasi otomatis dari rekening yang memiliki tabungan deposito untuk hasil atau bunga yang diperoleh. Menabung deposito dapat melatih diri untuk tidak mengambil atau menarik uang sesuka hati untuk keperluan yang tidak penting.

 

Itulah beberapa jenis investasi yang cocok untuk para pelajar dan mahasiswa. Nilai investasi dan risiko yang tidak terlalu besar adalah kriteria investasi yang paling bagus untuk kalangan mahasiswa atau pelajar. Hasilnya dapat disimpan di rekening pribadi dan dicek melalui https://moota.co/ untuk setiap transaksi yang menambah atau mengurangi saldo rekening.

Baca Sekarangbaca sekarang
Tutorial
Lihat Semua
Jangan Lewatkan Update Tips Terbaru dari Kami!
Dengan berlangganan artikel kami, Anda akan mendapatkan notifikasi langsung setiap kali kami memposting konten baru.
Moota merupakan aplikasi untuk pengecekkan mutasi dan saldo rekening Anda, dimana mutasi rekening Anda kami dapatkan dari akun iBanking Anda.
Office
Jl. Sunda, No 85, Kel. Kb. Pisang, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat 40112
Workshop
Jl Terusan Cikutra Baru No. 3B Kel. Neglasari Kec. Cibeunying Kaler Bandung
Download Moota di
2024 © All rights reserved
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram