Iklan Facebook atau yang lebih dikenal sebagai FB Ads merupakan layanan iklan yang ditampilkan kepada pengguna berdasarkan aktivitas, demografi, dan informasi penggunaan perangkat. Anda bisa mengikuti cara buat iklan di Facebook dalam ulasan ini.
Sebelum membuatnya, ketahui dulu beberapa manfaat yang bisa Anda dapatkan dari FB Ads. Dengan menggunakan FB Ads, Anda bisa menampilkan iklan yang sesuai kepada pengunjung tertarget yang sudah didefinisikan secara detail.
FB Ads juga memungkinkan Anda menjangkau target yang luas karena pengguna telepon pintar dan Facebook semakin meningkat. FB Ads juga dapat memberikan gambaran untuk penargetan pengunjung berikutnya, sehingga ke depannya dapat membuat iklan yang lebih efektif.
Untuk membuat iklan di Facebook, Anda memerlukan beberapa hal, yaitu:
Setelah persiapan selesai, buatlah iklan Facebook dengan cara berikut.
cara buat iklan facebook
Masuk ke halaman Ads Manager-Creation melalui link ini https://www.facebook.com/adsmanager/creation. Halaman ini menggunakan mode Guided Creation, tetapi Anda juga dapat menggunakan mode Quick Creation untuk membuat iklan.
cara iklan di facebook yang efektif
Anda perlu menentukan objektif iklan pada level Campaign. Pada level ini, Anda bisa memilih audiens yang dapat melihat iklan, menentukan bujet, dan menentukan di mana iklan akan tampil.
Ada 3 bagian utama dalam objektif iklan di Facebook yaitu Awareness, Consideration, dan Conversion.
Pilih objektif Awareness jika memperkenalkan produk kepada publik, Consideration untuk meningkatkan jumlah pengunjung website, dan Conversion jika Anda ingin menjadikan pengunjung membeli produk yang Anda tawarkan.
Isi bagian Campaign Name dengan nama iklan, kemudian bagian Create Split Test dapat digunakan jika Anda ingin melakukan split testing. Pada bagian Budget Optimization, Anda bisa mengoptimalkan anggaran di setiap Ad Set.
Setelah menentukan pilihan, klik tombol Set Up Ad Account. Buat Ad Account, kemudian klik Continue. Jika sudah melewati level Campaign, Anda dapat langsung menuju ke Ad Set.
cara membuat iklan di facebook yang efektif
Pada bagian Audience, Anda dapat menggunakan tujuh parameter yang tersedia, yaitu Custom Audience, Locations, Age, Gender, Language, Detailed, dan Connection. Untuk mengisi parameter tersebut, Anda perlu mengenali target pengunjung terlebih dahulu agar efektif.
Pada bagian Placements, tentukan di mana iklan Anda akan tampil. Facebook menawarkan dua pilihan, yaitu Automatic Placements dan Edit Placements.
Jika memilih Automatic, Facebook akan menempatkan iklan Anda pada posisi terbaik. Sedangkan untuk Edit Placement, Anda bisa memilih sendiri.
Di bagian Budget & Schedule, Anda dapat menentukan anggaran dan waktu tayang iklan. Pada bagian ini, Facebook menawarkan Daily Budget atau bujet harian dan Lifetime Budget atau bujet seumur hidup.
cara memasang iklan di facebook dan instagram
Setelah melakukan pengaturan di atas, klik Continue pada bagian paling bawah. Selanjutnya, Anda masuk ke level Ad. Pada bagian ini terdapat 4 bagian penting, yaitu sebagai berikut.
Setelah menekan Confirm, Anda akan mendapati pop-up metode pembayaran, Anda dapat memilih menggunakan kartu kredit, transfer bank, atau membayar menggunakan kode kupon. Kemudian klik Continue.
Teruskan hingga muncul halaman berisi rekening tujuan untuk mentransfer uang biaya iklan. Setelah transfer dan dana diterima, iklan FB Anda akan berjalan.
Itulah lima urutan cara buat iklan di Facebook yang mudah dan cepat. Selamat mencoba.
E-mail marketing dianggap sebagai salah satu strategi marketing yang ampuh. Namun, tentu ‘keampuhan’ e-mail marketing tersebut tidak didapat dengan cuma-cuma. Harus dipahami terkait dengan strategi yang ampuh untuk membuat email marketing yang efektif.
Pasalnya, memang tidak semua e-mail marketing dapat memiliki hasil yang efektif. Untuk itu, harus dipelajari beberapa hal yang dapat memengaruhi hasil yang diperoleh dari e-mail marketing tersebut. Lebih lengkap tentang strategi tersebut akan dibahas di sini.
cara membuat email marketing yang menarik (source: pixabay.com)
Sebelum mulai membahas lebih lanjut terkait dengan bagaimana membuat email marketing yang efektif, akan lebih dahulu dibahas tentang apa itu e-mail marketing. Bagi sebagian orang mungkin isitlah e-mail marketing sudah cukup familier, meski mungkin tidak bagi sebagian yang lain.
Jadi, e-mail marketing adalah sebuah strategi marketing yang memanfaatkan e-mail sebagai medianya. Hadirnya e-mail marketing ini dianggap menjadi sebuah langkah promosi yang paling efektif serta menghemat dana.
Hal ini tak heran mengingat e-mail marketing memiliki beragam kelebihan jika dibandingkan strategi marketing yang lainnya. Salah satunya adalah keyakinan bahwa e-mail marketing dapat membantu membangun relasi yang kuat dengan pihak penerima e-mail.
Tentunya relasi yang kuat ini akan berpengaruh banyak untuk marketing ke depannya. Namun, tentu saja ada cara-cara yang harus dilakukan untuk membangun relasi yang kuat dengan pihak penerima e-mail. Inilah yang nantinya akan dijelaskan lebih lanjut di pembahasan selanjutnya.
Seperti yang telah disebutkan di atas, ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk membuat sebuah e-mail marketing yang efektif. Beberapa cara tersebut dirangkum dalam penjelasan di bawah ini. Ada cara-cara apa saja sebenarnya? Simak lebih lengkapnya di sini.
bagaimana cara membuat email marketing (source: pixabay.com)
Cara yang pertama dapat dilakukan untuk membuat email marketing yang efektif adalah dengan memilih platform e-mail marketing yang pas dan sesuai. Tentunya, sebaiknya ketika akan melakukan e-mail marketing digunakan platform yang khusus untuk e-mail marketing.
Jangan salah, ternyata selama ini ada banyak platform yang dikhususkan untuk penggunaan e-mail marketing. Berbagai platform ini tentu hadir untuk mendukung kebutuhan e-mail marketing penggunanya.
Untuk kebutuhan e-mail marketing sebaiknya tidak menggunakan e-mail biasa, ini karena akan ada banyak e-mail yang nantinya dikirim. Selain itu menggunakan platform e-mail marketing juga sekaligus akan membantu untuk memudahkan pengguna.
Beberapa platform email marketing yang bisa Anda gunakan diantaranya, MailChimp, kirim.email, constant contact, dan hubspot.
tahapan membuat email marketing (source: pixabay.com)
Selain memilih platform e-mail marketing yang paling tepat, calon pembuat e-mail marketing juga harus memahami sasaran yang nantinya dikirimi e-mail marketing. Memang ini diperlukan untuk membuat ‘model’ e-mail yang sesuai dan disukai oleh sasaran e-mail tersebut.
Setiap sasaran e-mail pastinya memiliki karakteristik masing-masing. Inilah yang perlu diamati oleh pihak pembuat e-mail. Pembuat e-mail harus paham tipe-tipe dari konsumen yang ada. Selain itu, tak lupa juga pahami minat dari konsumen yang akan dikirimi e-mail tersebut.
Memahami target yang akan dikirimi e-mail ini memudahkan pihak pembuat e-mail untuk menghadirkan e-mail yang spesifik serta tepat sasaran. Semuanya dapat dilakukan jika pembuat e-mail lebih dahulu memahami karakteristik dari calon target tersebut.
langkah membuat email marketing (source: pixabay.com)
Selanjutnya yang dapat dilakukan untuk membuat email marketing yang efektif adalah dengan menghadirkan konten-konten yang menarik dalam e-mail tersebut. Konten yang menarik di sini dapat tercermin dari judul dan juga isi konten.
Memang masalah membuat judul yang menarik ini penting untuk dibahas. Pasalnya, judul yang menarik akan membuat penerima e-mail penasaran untuk membuka dan membaca e-mail marketing yang dikirimkan padanya.
Namun, harus diingat jika judul yang menarik saja tidak cukup, isi dari e-mail juga haruslah menarik. Membuat isi e-mail yang menarik dapat ditempuh melalui banyak cara. Untuk cara pertama adalah dengan menghadirkan format e-mail yang nyaman serta tidak menyulitkan pembaca.
Selanjutnya jika sudah memilih format yang tepat untuk e-mail tersebut, buatlah badan e-mail yang singkat padat namun memiliki informasi yang jelas. Tak ada salahnya untuk menambahkan gambar agar semakin menarik, terakhir tutup dengan Call to Action.
membuat email marketing yang menarik (source: pixabay.com)
Jika tadi sudah dibahas beberapa hal seputar dengan isi konten, sekarang beranjak ke pembahasan selanjutnya. Selain isi konten yang menarik, untuk menghasilkan e-mail marketing yang efektif, pengirim juga harus paham terkait dengan waktu pengiriman e-mail.
Pastikan jika e-mail dikirimkan di waktu yang ‘memungkinkan’ untuk penerima membaca e-mail tersebut. Lebih baik lagi jika e-mail dikirimkan di waktu yang ‘tepat’ untuk membuat pembaca mampu memahami isi e-mail dengan baik.
Waktu yang tepat untuk mengirimkan email marketing adalah tidak terlalu pagi atau sekitar jam 9 dan tidak terlalu malam. Namun itu semua tergantung kebiasaan dari target email marketing Anda.
cara membuat email marketing yang efektif (source: pixabay.com)
Terakhir, untuk membuat sebuah e-mail yang efektif harus dipastikan jika pihak pengirim e-mail juga membangun komunikasi yang baik dengan konsumen. Utamanya akan lebih baik jika komunikasi dibangun dengan lebih personal.
Pastikan dengan adanya komunikasi yang baik dengan konsumen dapat meningkatkan persentase konsumen untuk membuka e-mail marketing yang ditujukan padanya. Lebih jauh komunikasi yang ada diharapkan dapat menjadi awal ketertarikan pada produk yang ditawarkan.
Sebenarnya, ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk membuat email marketing yang efektif. Kehadiran beberapa cara di atas adalah sedikit di antara beragam hal yang dapat dilakukan untuk membuat e-mail marketing menjadi media marketing yang efektif.
Membuat e-mail marketing yang efektif memang gampang-gampang susah. Namun, asalkan menggunakan cara yang tepat e-mail efektif yang dapat menarik banyak pelanggan baru bukan tidak mungkin untuk dibuat.
Keahlian membuat konten website yang menarik memang diperlukan. Apalagi mengingat sekarang dengan konten website yang menarik, dapat semakin membuat pengunjung tertarik untuk datang dan berkunjung ke website tersebut.
Sebenarnya, ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk membuat konten yang menarik. Berbagai cara ini dapat diaplikasikan untuk membuat pengunjung semakin betah menengok website dengan konten berkualitas tersebut.
Ada beberapa cara membuat konten website yang menarik yang akan disajikan di sini. Berbagai cara ini akan membantu untuk menciptakan konten-konten yang tidak hanya menarik namun juga berkualitas. Bagaimana cara untuk membuat konten menarik? Ini beberapa di antaranya.
konten website menarik (source: elements.envato.com)
Cara yang pertama dapat dilakukan untuk membuat suatu konten yang menarik adalah dengan lebih dahulu mengenali target dari konten tersebut. Ini penting sebagai awal langkah untuk menuju ke langkah-langkah selanjutnya.
Pasalnya tentu penyedia konten harus memahami definisi ‘menarik’ yang ingin dicapai seperti apa. Hal ini dapat dilihat dengan cara melihat pihak yang menjadi target dari konten tersebut. Apalagi tentu definisi menarik ini berbeda-beda untuk tiap target pasar.
Jika pengenalan target sudah dapat dilakukan, selanjutnya dapat mulai dirancang konten yang sesuai dengan target pasar. Pastikan jika konten tersebut menjadi gambaran dari target pasar yang akan disasar. Membuat konten yang sesuai dengan target pasar adalah cara terbaik untuk menarik pasar.
konten website yang menarik (source: pixabay.com)
Ada banyak tren yang ada di masyarakat. Kepekaan terhadap tren yang ada ini nantinya akan menjadi salah satu cara yang ampuh untuk membuat sebuah konten yang menarik. Apalagi umumnya, audiens lebih banyak tertarik dengan sesuatu yang sedang menjadi tren.
Tentunya tren dimaksud di sini adalah tren yang sesuai dengan target pasar yang disasar. Dari tren tersebut dipilih tren yang dirasa cocok untuk diterapkan. Pasalnya, tidak semua tren cocok untuk diterapkan menjadi konten.
Pastikan jika tren yang dipilih adalah tren yang positif dan dapat diolah menjadi konten yang menarik. Lakukan pemilihan dari tren-tren tersebut untuk kemudian diolah kembali menjadi konten yang sesuai dengan target dari konten tersebut.
konten website yang baik (source: unsplash.com)
Konten informatif yang berisi banyak informasi bermanfaat tentu lebih disukai. Untuk membuat konten yang padat informasi harus dilihat kebutuhan dari pihak yang akan ‘diberi’ informasi. Pilih kebutuhan informasi yang dirasa dapat diolah menjadi konten yang menarik.
Ada beberapa kriteria yang dapat dijadikan acuan untuk membuat konten yang informatif. Salah satunya adalah konten yang dibuat dapat menambah pengetahuan dari pembaca atau sasaran dari konten tersebut.
Lebih baik jika informasi yang disampaikan dari konten tersebut dapat membantu menyelesaikan masalah yang dimiliki oleh pihak audiens. Untuk konten berupa produk, misalnya, baiknya konten produk tersebut dapat memberikan penjelasan seputar produk sehingga membuat audiens paham.
konten web yang baik (source: pixabay.com)
Cara membuat konten website yang menarik selanjutnya memiliki hubungan dengan pembahasan selanjutnya. Baiknya, buatlah konten yang ‘tidak click bait’. Maksudnya di sini adalah jangan membuat konten dengan judul menarik tanpa isi yang apik.
Ini tentu akan membuat pembaca atau audiens menjadi enggan untuk berkunjung kembali pada website yang memuat konten tersebut. Pasalnya pembaca menjadi merasa ‘dibohongi’ dengan adanya konten yang tidak memiliki ‘isi’ tersebut.
Hal-hal ini sebaiknya dihindari untuk dilakukan. Memang di awal judul yang click bait akan menarik banyak pengunjung untuk datang, namun lebih lanjut jika isinya tidak sesuai dengan judul justru akan membuat pembaca enggan berkunjung kembali.
mengelola konten website (source: unsplash.com)
Lalu, bagaimana untuk membuat konten yang tidak click bait? Caranya adalah dengan tidak hanya menyajikan judul yang bombastis, namun juga isi yang informatif serta berkualitas. Ini utamanya ditekankan pada konten yang berupa tulisan.
Kehadiran tulisan yang berkualitas dengan pembahasan yang mendalam akan menjadi konten menarik bagi pembaca. Pembahasan yang mendalam ini dapat mencakup banyak hal tergantung dari hal yang sedang dibahas di sana.
Misalkan dalam pembahasan seputar obat. Maka dapat dijelaskan terkait dengan kandungan obat, cara penggunaan, efek samping dan yang lain-lain. Ini tidak hanya memberikan informasi yang bermanfaat bagi pembaca namun juga menampilkan pembahasan yang mendalam.
contoh konten pada website (source: unsplash.com)
Konten dengan visual yang apik biasanya lebih banyak menarik pembaca atau audiens. Untuk itu usahakan untuk menghadirkan konten dengan visual yang menarik. Istilah menarik ini tentu disesuaikan dengan audiens yang akan dijadikan target.
Inilah salah satu pentingnya mengenali target yang akan dijadikan audiens dari konten tersebut. Supaya nantinya dapat dirancang bagaimana konten yang menarik sesuai dengan audiens tersebut. Pasalnya, tentu istilah visual yang menarik ini memiliki perbedaan untuk setiap target audiens.
konten menarik untuk website (source: unsplash.com)
Siapa bilang jika konten yang menarik selalu konten yang ‘baru’? Bukan tidak mungkin membuat konten lama menjadi sesuatu yang menarik untuk audiens. Ini juga dapat menjadi salah satu langkah untuk menghemat waktu membuat konten.
Bagaimana agar repurpose konten yang ada ini dapat menjadi konten yang menarik? Tentu saja harus diberikan visual yang menarik, informasi yang lebih mendalam, serta tambahkan beberapa hal baru dalam konten tersebut.
Ketujuh hal di atas adalah cara membuat konten website yang menarik untuk menambah jumlah pengunjung website. Siap untuk mengaplikasikannya?