Daftar Isi
Ikuti media sosial kami

Tutorial Plugin Gravity Forms

Arfi Nouvama
Juni 3, 2024

Halo Sobat moota, Apakah kamu ingin menambahkan formulir kontak di situs Web WordPress kamu dengan mudah tanpa harus membuatnya secara manual? Pada artikel kali ini, Kita akan membahas bagaimana cara membuat formulir kontak dengan plugin Gravity Forms di WordPress.

Apa itu Gravity Forms?

Di WordPress, Terdapat banyak pilihan plugin yang bisa kamu pakai untuk membuat sebuah form builder yang simpel dan mudah bagi para pemula. Gravity Forms Plugin adalah salah satunya, plugin WordPress ini digunakan untuk membuat sebuah formulir dengan mudah untuk situs Web WordPress kamu. Dengan plugin ini, Kamu bisa membuat sebuah form seperti formulir kontak, formulir registrasi, formulir survey bahkan hingga formulir saran dan masukan dengan menggunakan cara drag & drop. Sehingga pembuatan Form akan terlihat lebih rapi, mudah dan profesional.

Perlu diketahui untuk memulai dengan menggunakan plugin ini, kamu harus membayar dikarenakan plugin ini merupakan plugin berbayar. sehingga tidak ada fitur yang terbatas atau kamu tidak bisa menggunakannya secara gratis langsung ke situs WordPress kamu. Akan tetapi, Gravity Forms menyediakan sebuah demo gratis selama 14 hari agar kamu bisa mencoba semua fitur termasuk plugin dan add-ons tambahan dari Gravity Forms.

Mulai Membuat Form

Jika kamu sudah melakukan pembelian untuk plugin ini dan ingin meng-download pluginnya, Kamu bisa login ke akun Gravity Forms dan arahkan ke Download Section pada menu navigasi.

Setelah di download, Kamu tidak perlu untuk unzip file yang di download terlebih dahulu, Kamu bisa langsung tambahkan plugin yang sudah di download tersebut ke Halaman Plugin -> Tambahkan Plugin Baru -> Unggah Plugin pada halaman dashboard situs WordPress kamu. Setelah berhasil di upload, Kamu bisa Langusng aktifkan pluginnya.

Untuk Mulai membuat sebuah form, Kamu harus mengakses halaman form dari Gravity Forms, Caranya adalah lihat pada menu sidebar dashboard dan Pilih menu Forms.

Setelah di klik, Kamu akan melihat beberapa form template bawaan yang sudah disediakan oleh gravity forms, Mulai dari Simple Contact Form, Contact Form Lanjutan, Donation Form, eCommerce Form dan lain sebagai nya. Jika kamu tidak melihatnya, mungkin kamu perlu membuat baru. Contohnya kali ini kita akan menambahkan Form dimana form tersebut berisikan Contact Form. Klik pada tombol Add New untuk memulai.

Setelah di klik, Kamu akan melihat beberapa template yang disediakan untuk memulai form baru-mu menjadi lebih mudah dan tidak memerlukan usaha yang berlebih. Namun untuk kali ini, Kita akan memilih Blank Form.

Menambahkan Beberapa Fields

Kamu tentunya perlu untuk menambahkan beberapa fields didalamnya agar calon pengunjung kamu tidak kebingungan untuk mengisi apa saja di dalamnya, Maka dari itu Mari kita gunakan beberapa pilihan form yang tersedia di dalamnya.

- Add Field

Untuk menambahkan sebuah field, Kamu hanya perlu memilih field yang ingin kamu gunakan dan tarik ke Halaman Kosong. Didalam Add field, ada beberapa jenis fields yang bisa digunakan :

1. Standard Fields
Jenis Fields ini terdiri dari beberapa kolom standar yang bisa kamu gunakan seperti menambahkan label, paragraf, checkbox dan lain sebagai nya.

2. Advanced Fields
Jenis FIeld ini merupakan jenis field lanjutan yang dimana ini menjadi salah satu kelebihan dari menggunakan plugin ini. Kamu bisa menambahkan beberapa field seperti Nama, Yang dimana nama ini akan langsung membuat sebuah dua field untuk nama depan dan nama belakang tanpa harus menambahkan field tambahan. Ada juga Field untuk Phone yang dimana dikhususkan untuk mengisi nomor telepon, Bahkan ada juga field yang dikhususkan untuk mengisinya dengan format tanggal, Upload file, Dan masih banyak lagi.

3. Post Field
Field ini dikhususkan untuk calon pengunjungmu agar mereka bisa mengirimkan sebuah post berupa judul post, foto post, deskripsi isi dari sebuah post dan lainnya.

Pricing Fields
Jenis fields ini bisa membuat sebuah field yang dimana calon pengunjung akan menerima sebuah form penjualan dari kamu layaknya e-commerce, seperti berjualan sebuah produk, menambahkan sebuah shipping bahkan integrasi dengan Stripe.

- Field Settings

Field Settings digunakan untuk mengedit sebuah field yang kamu pilih, Tergantung jenis field yang dipilih, maka setting nya akan terlihat berbeda juga. Misalkan saya ingin mengedit sebuah Pricing Fields, Maka tampilan settingannya terlihat seperti ini.

Ada beberapa jenis setting yang bisa kamu atur :

  1. General
    Settings ini merupakan settings yang sangat umum digunakan, Terlihat diatas Gambar tersebut kita bisa mengedit label field, menambahkan deskripsi, tipe dari field, Apakah wajib diisi dan lainnya.
  2. Appearance
    Settings ini merupakan settings yang digunakan untuk mengedit tampilan dari sebuah field. Kamu bahkan bisa menggunakan custom CSS code untuk memperindah label yang kamu edit atau mengedit pesan validasi sesuai yang kamu inginkan.
  3. Advanced
    Settings ini biasanya akan digunakan apabila ada kondisi khusus saja, Misalnya jika kamu ingin field ini tidak terlihat oleh pengunjung atau admin, maka kamu bisa mengganti visibilitas dari field ini.

Simpan Form

Jika kamu sudah selesai mengedit sebuah form, kamu bisa menyimpan formnya dengan klik Save Form Di bagian ujung kanan atas

Menambahkan Form ke sebuah Page

Setelah selesai save, tentunya kamu ingin menampilkan form yang baru saja kamu buat ke sebuah halaman situs kamu bukan? Untuk menampilkannya, Kamu perlu menuju ke menu Pages -> Add New Page pada halaman dashboard.

Setelah itu, Klik icon “+” di ujung atas kiri lalu cari Form pada menu Blocks.

Lalu Pilih Template Form yang sudah dibuat tadi dengan memilih form tersebut dan form yang barusan dibuat akan tampil seperti ini.

Kamu bisa simpan sebagai draf, mengedit kembali atau bahkan langsung terbitkan halaman ini langsung ke publik agar calon-calon pengunjung kamu bisa langsung mengakses halaman ini.

Penutup

Setelah selesai, Jika ada pengunjung yang mengisi form tersebut, datanya akan tercatat pada menu Entries. Kamu bisa langsung membuat daftar email tersebut untuk dijadikan data-data informasi kontak. Cukup sekian dari Artikel Tutorial Membuat Form dengan Gravity Form, Bagaimana sob? Apakah kalian berminat untuk membeli plugin ini beserta dengan kelebihan-kelebihan yang sudah terlihat dalam tutorial ini? Berikan Komentar-mu ya!

Salam Cuan.

Kelola Keuangan Berbagai Akun Bank Dalam Satu Dashboard Dan Cek Transaksi Secara Otomatis
Artikel Terkait

Migrasi Layanan Support di Moota

Moota, platform otomatisasi keuangan terkemuka, dengan bangga mengumumkan perubahan besar dalam layanan support kami. Mulai Senin, 10 Juni 2024, kami akan mengalihkan semua layanan dukungan dari email [email protected] ke live chat yang tersedia di dalam aplikasi Moota (app.moota.co) dan seluruh media sosial resmi kami.

Moota Melakukan Migrasi Layanan Support: Lebih Cepat dan Efisien dengan Live Chat

Perubahan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan kami dengan memberikan respon yang lebih cepat dan solusi yang lebih efektif bagi para pengguna. Dengan live chat, tim support Moota dapat langsung merespon pertanyaan dan keluhan Anda secara real-time, sehingga mengurangi waktu tunggu yang biasanya terjadi saat menggunakan email.

Selain melalui live chat di aplikasi, Anda juga dapat menghubungi kami melalui media sosial resmi Moota untuk mendapatkan dukungan:

Mengapa Kami Melakukan Migrasi Ini?

  1. Respon Lebih Cepat: Dengan live chat, Anda bisa mendapatkan jawaban dalam hitungan menit, bukan jam.
  2. Pelayanan Terintegrasi: Semua interaksi Anda dengan tim support dapat dilakukan langsung melalui aplikasi Moota, memudahkan tracking dan monitoring.
  3. Kemudahan Akses: Media sosial menjadi channel tambahan yang memudahkan Anda untuk menghubungi kami kapan saja dan di mana saja.

Cara Menggunakan Live Chat

  1. Login ke aplikasi Moota.
  2. Klik ikon live chat di pojok kanan bawah.
  3. Mulai percakapan dengan tim support kami.

Kami yakin, dengan adanya migrasi ini, pengalaman Anda dalam menggunakan layanan Moota akan semakin meningkat. Kami selalu berusaha untuk memberikan yang terbaik bagi para pengguna setia kami.

Terima kasih telah menjadi bagian dari keluarga Moota. Kami berharap perubahan ini membawa banyak manfaat bagi Anda. Jangan ragu untuk menghubungi kami melalui live chat atau media sosial jika ada pertanyaan atau kebutuhan dukungan.

Salam hangat, Tim Moota

Baca Selengkapnya

Aktivasi Bank BSI Giro CUZ dari CMS

Kami ingin menginformasikan bahwa Untuk status Bank Bank BSI Giro Anda diNonaktfikan dikarenakan adanya update pada BSI Giro CMS dimana telah melakukan migrasi ke sistem baru, yaitu CUZ. Sehubungan dengan Aktivasi Bank BSI Giro CMS ke CUZ, seluruh pengguna diminta untuk melakukan aktivasi ulang akun BSI Giro ke CUZ.

Untuk memudahkan proses aktivasi, kami telah menyediakan video panduan official dari Bank BSI yang berisi langkah-langkah detail aktivasi CUZ di sini:

video Official dari Bank BSI

1. Langkah-langkah Aktivasi Ulang Akun BSI Giro CUZ

Aktivasi Bank BSI Giro CMS ke CUZ
Poster Ofiicial Bank BSI

1. Klik "Forgot Password" pada laman login:

Akses laman login di cuz.bankbsi.co.id dan klik opsi "Forgot Password".

2. Masukkan Company ID dan User ID:

Input Company ID dan User ID yang tertera pada email yang Anda terima.

3. Cek Email:

Buka email Anda dan cari email dengan subjek "Reset Password".

4. Klik Tautan Aktivasi:

Klik tautan aktivasi yang terdapat di email tersebut.

5. Buat Password Baru:

Buat password baru dengan kombinasi alfanumerik, huruf besar, dan huruf kecil untuk keamanan maksimal.

6. Login di Laman CUZ:

Masuk kembali ke cuz.bankbsi.co.id menggunakan password baru Anda.

2. Langkah-langkah di Moota

1. Perbarui Password BSI Giro di Moota:

Setelah Anda berhasil melakukan login iBanking BSI Giro CUZ silahkan untuk memperbarui data iBanking terutama password iBanking tadi di moota.

2. Aktifkan Status Bank:

Terakhir agar cek mutasi Bank Anda dapat berjalan normal kembali maka silahkan aktifkan kembali status Bank yg Nonaktif menjadi Aktif

Setelah berhasil melakukan aktivasi ulang akun BSI Giro CUZ, silakan update password iBanking CUZ di Moota dan mengaktifkan status bank agar cek mutasi dapat berjalan normal kembali.

Informasi Tambahan

Jika Anda sudah melakukan aktivasi CUZ dan telah mengupdate Data iBanking (Corporate id, User id, Password) sesuai dengan yang di CUZ terbaru silahkan cukup dengan mengaktifkan status Bank di Mootanya

Yuk Buruan Daftar!

Dan mengalami kendala selama proses migrasi atau memiliki pertanyaan lebih lanjut, jangan ragu untuk menghubungi tim support kami di [email protected]

Terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya.

Salam, Tim Moota

Baca Selengkapnya

Sistem Bank Bulanan di Moota

Moota, platform yang selalu berupaya untuk memberikan layanan terbaik kepada setiap penggunanya, kembali hadir dengan inovasi terbaru. Kali ini, Moota memperkenalkan Sistem Bank Bulanan, dimana ini dirancang untuk melengkapi penggunaan poin harian yang ada di Moota dengan benefitnya tersendiri. Simak baik-baik penjelasan berikut ini.

Sistem Bulanan

Mengapa Sistem Bank Bulanan?

Dalam era digital yang serba cepat ini, efisiensi dan kenyamanan menjadi dua hal yang sangat penting. Oleh karena itu, Moota menghadirkan Sistem Bank Bulanan. Dengan sistem ini, Sobat dapat menikmati berbagai keuntungan, antara lain:

  • Meminimalisir Lupa Topup::

Dengan adanya Sistem ini, Sobat juga dapat meminimalisir risiko terlambat membayar tagihan atau saldo kosong.

  • Akses Lebih Banyak Fitur dan Benefit:

Akses dan nikmati berbagai fitur keuangan yang disediakan oleh Moota Termasuk ‘Terima Pembayaran’. Fitur-fitur ini dirancang untuk membantu Sobat dalam mengelola keuangan dengan lebih efisien dan efektif.

Keunggulan Apa?

Sistem baru dari Moota ini menawarkan berbagai keunggulan, seperti:

  • Fleksibilitas Interval: Sobat memiliki kebebasan untuk mengatur interval waktu top up sesuai dengan kebutuhan, tanpa harus melakukan upgrade layanan.

Untuk lebih lengkapnya Anda bisa mengikuti tutorial yang telah kami sediakan

Baca disini: Panduan Sistem Bank Bulanan’.

Tutorial tersebut akan membantu Anda memahami cara kerja dari bank bulanan ini dan bagaimana cara menggunakannya dengan efektif.

List Bank Bulanan

Manfaatkan Sistem Bank Bulanan

Dengan menggunakan Bank Bulanan, Anda dapat mengakses dan menikmati fitur terbaru Moota, yaitu ‘Terima Pembayaran Online’ dimana fitur ini akan permudah Anda dalam menerima uang secara online dengan aman dan nyaman.

Jadi, pastikan Sobat sudah menambahkan Bank dengan sistem bulanan atau beralih dari harian ke bulanan. untuk menikmati fitur ini

Baca Disini: Fitur Terima Pembayaran Online: Terima Pembayaran dengan Mudah!

Gimana caranya? Klik link diatas ini untuk membaca artikel ‘Fitur Terima Pembayaran Online: Terima Pembayaran dengan Mudah!‘ agar mengetahui lebih lanjut tentang fitur ini. Selamat menikmati kemudahan dalam mengelola keuangan dengan Moota!

Baca Selengkapnya
Moota merupakan aplikasi untuk pengecekkan mutasi dan saldo rekening Anda, dimana mutasi rekening Anda kami dapatkan dari akun iBanking Anda.
Office
Jl. Sunda, No 85, Kel. Kb. Pisang, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat 40112
Workshop
Jl Terusan Cikutra Baru No. 3B Kel. Neglasari Kec. Cibeunying Kaler Bandung
Download Moota di
2024 © All rights reserved
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram