Mungkin beberapa dari Anda bingung kenapa bisnis online Anda tak kunjung ada pembeli. Bisa jadi, ada kesalahan pada marketing Anda. Bagai peribahasa jika tak kenal maka tak sayang, https://moota.co/ memberikan tips bagaimana membuat deskripsi menarik untuk mengenalkan produk Anda agar laku keras dan meningkatkan omzet penjualan.
Tak sedikit UKM atau pebisnis independen yang kesulitan dalam mengenalkan produk ke pasaran. Padahal produk yang ditawarkan bisa dibilang memiliki kualitas yang jempolan. Kadang kala, partner dropship malah lebih luwes dalam memasarkan produk. Jika ingin memulai memasarkan produk, terdapat beberapa poin yang dapat digunakan ketika membuat deskripsi produk, yaitu:
Kadang kala kita terlalu sibuk mengenalkan toko online dan produk yang ingin kita pasarkan. Perlu diingat konsumen tidak peduli siapa dan apa yang Anda tawarkan. Mereka peduli pada sesuatu yang dapat menyelesaikan masalah, baik produk berupa barang atau jasa.
Contoh sektor perbankan, beragam produk keuangan yang ditawarkan sebenarnya memiliki prinsip yang sama. Namun, bagaimana konsumen memilih jasanya? Memasarkan produk dengan menjawab masalah mereka. Konsumen tidak butuh “jasa pinjam uang”, mereka butuh “jasa pencairan dana cepat”. Intinya adalah jasa layanan pinjaman, tapi mana yang lebih menarik?
Satu contoh lain adalah shampoo. Pada penulisan deskripsi produk shampoo, kita dapat mengubah kalimat “Jual Shampoo Anti Rontok” menjadi “Solusi Rambut Rontok Anda” atau “Hilangkan rambut rontok dengan XYZ”. Poinnya adalah menyampaikan produk sebagai solusi dari masalah yang beredar di lapangan. Jadi, terjalin komunikasi antara produk dan pelanggan.
Kita tidak dapat memastikan apakah konsumen tahu dengan pasti kegunaan serta manfaat dari produk yang kita miliki. Oleh karena itu, memberikan informasi sedetail mungkin merupakan langkah jitu untuk meningkatkan jualan online Anda. Poin dari bagian ini adalah memukul rata bahwa pelanggan tidak tahu mengenai produk yang kita tawarkan.
Informasi penting yang dapat dicantumkan seperti bahan baku pembuatan, cara penggunaan, atau do and don’t pada penggunaan produk. Selain itu, informasi tanggal pembuatan dan tanggal kadaluarsa bisa menunjukkan bahwa produk yang dijual selalu fresh. Menunjukkan kelebihan produk adalah cara terbaik untuk membuat konsumen tertarik pada produk yang ditawarkan.
Misal, seorang dari bagian marketing https://moota.co/ akan tahu baik kelebihan situs dalam memudahkan konsumennya dalam mengelola keuangan seperti fitur mengecek transaksi berbagai bank dalam satu laman.
Langkah terakhir yang tidak boleh dilewatkan adalah memainkan imajinasi konsumen. Kata yang persuasif dapat digunakan dalam mendeskripsikan kelebihan serta manfaat produk. Selain itu, menggunakan kata yang mendeskripsikan produk seperti lembut pada pakaian, renyah pada makanan akan membantu konsumen membayangkan pengalaman dalam menggunakan produk.
Poin imajinasi ini lebih baik melalui indera manusia untuk memberikan kesan nyata yang kuat. Jika Anda seorang reseller, lebih baik untuk menggunakan terlebih dahulu barang yang dipasarkan kembali. Jadi, pengalaman nyata Anda dapat digunakan sebagai parameter dalam memberikan deskripsi pada konsumen. Kejujuran merupakan poin penting yang tidak bisa ditinggalkan.
Itulah beberapa tips mudah dalam membuat deskripsi produk. Selain itu, menjalankan bisnis, apalagi jika scale up, transaksi yang dilakukan tidak sedikit melalui beragam perbankan. Menggunakan https://moota.co/ membantu Anda mengatur semua transaksi dalam satu tampilan situs mereka. Jadi, mari mulai perbaharui sistem bisnis Anda dengan cepat dan mudah!