Septian Rishal
03/12/2020

Mengenal Investasi Properti dan Keuntungannya

Investasi properti merupakan sejenis bisnis yang menggunakan barang dalam bentuk konkret atau nyata. Secara umum investasi jenis ini erat kaitannya dengan kepemilikan, pengelolaan, penyewaan, penjualan, dan pembelian yang nantinya akan menghasilkan laba. Sedangkan pemiliknya sendiri bisa personal, investor, ataupun korporasi. Biasanya untuk membuat usaha ini maju perlu rekapitulasi transaksi diantara beberapa pihak, sehingga aplikasi Moota hadir untuk melancarkan segala bentuk pembayaran tersebut.

Keuntungan Investasi Properti yang Wajib Anda Ketahui

1. Lebih stabil daripada bermain saham

Jika saham Anda anggap sebagai salah satu cara mengelola keuangan yang akan menghasilkan keuntungan berlimpah, namun hal tersebut masih terdapat resiko besar. Salah satunya yakni ketidakstabilan harga yang dipengaruhi oleh faktor internal maupun eksternal.

Sementara itu tentu hal yang berbeda akan Anda rasakan saat memilih investasi properti. Pasalnya harga ini terbilang lebih stabil karena pergerakan pasar terus naik. Dengan begitu Anda tidak perlu khawatir rugi meskipun harus menunggu di waktu yang tepat terlebih dahulu untuk menunggu penyewa supaya memperoleh keuntungan yang akan masuk ke rekening bank lebih banyak.

2. Bisa bertahan dari ancaman inflasi

Pada jaman dahulu membeli rumah menjadi kebutuhan pokok yang harus dipenuhi oleh setiap orang. Namun sekarang berbeda, kepentingan ini menjadi salah satu cara untuk berinvestasi di masa depan dengan keuntungan yang menjanjikan dan terhindar dari ancaman inflasi. Itu artinya keuangan yang sudah Anda keluarkan tidak akan tergerus oleh adanya faktor satu ini.

Beda halnya ketika Anda membangun bisnis online yang kemungkinan besar akan terdampak inflasi nilai mata uang. Mau tidak mau ini sudah menjadi resiko Anda ketika memutuskan untuk bergelut di bidang satu ini. Meskipun omzetnya bisa lebih cepat dirasakan namun persoalan untung tetap investasi properti juaranya.

3. Harga terus naik seiring berjalannya waktu

Setiap tahunnya jumlah penduduk pasti semakin bertambah, sehingga kebutuhan akan tempat tinggal juga ikut naik. Oleh karena itulah investasi properti menjadi cara terbaik untuk menambah dana dengan laba yang tinggi. Selain menjanjikan, perkembangan jaman tidak bisa merusak harganya. Sama halnya dengan Moota yang tidak akan pernah terlupakan karena jasanya membantu pembisnis untuk melancarkan proses transaksinya.

Apalagi jika investasi yang Anda lakukan berjangka panjang hasil positif berkali-kali lipat bisa dinikmati. Akan tetapi supaya bisnis properti ini dapat scale up maka Anda juga harus melihat kestrategisan lokasi bangunan. Usahakan untuk tidak menempatkan properti Anda di tempat yang jarang terjamah orang karena itu akan berdampak kurang baik.

4. Dapat dijadikan jaminan

Siapa yang tak ingin di masa tua tak perlu bekerja dan hanya menikmati hidup saja. Pasti hal ini menjadi impian semua orang. Untuk itu sedari muda Anda harus mempersiapkan segalanya, contohnya saja seperti investasi properti. Dengan memiliki usaha ini Anda cukup memantau kondisi saldo lewat Mbanking saja.

Tak perlu bersusah payah menawarkan dari pintu ke pintu karena keberadaan teknologi akan sangat membantu. Properti ini tidak akan sepi peminat mengingat jika keberadaan barangnyalah yang tidak terlalu banyak. Jika sudah ada pembeli ataupun penyewa maka hasilnya lebih baik ditabung di bank supaya menjadi jaminan hidup di saat umur sudah tak muda lagi.

Investasi properti sangat banyak dicari orang yang ingin pengelolaan keuangannya dapat ditarget jangka panjang maupun pendek. Namun dengan memiliki usaha ini pastinya jumlah uang yang masuk tidaklah sedikit dan Anda akan terlalu ribet saat mengecek saldo satu per satu. Oleh karenanya sangat direkomendasikan bagi Anda untuk menggunakan aplikasi Moota yang dapat menjadi andalan saat menampilkan data uang karena mengambil dari Ibanking penggunanya secara langsung.

Moota merupakan aplikasi untuk pengecekkan mutasi dan saldo rekening Anda, dimana mutasi rekening Anda kami dapatkan dari akun iBanking Anda.
Jl Terusan Cikutra Baru No. 3B Kel. Neglasari Kec. Cibeunying Kaler Bandung
Jam Layanan
Senin-Jum'at
09.00-19.00 WIB
Sabtu
09.00-14.00 WIB
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram