Memiliki usaha sampingan kini banyak dilakukan oleh mereka yang mempunyai pekerjaan tetap namun ingin menambah income tambahan. Bukan hal mudah untuk mengelola keduanya karena perlu pengelolaan yang baik mulai rencana hingga mengelola keuangan. Oleh karena itu, Moota hadir untuk membantu pebisnis sekaligus pekerja dalam membagi waktu secara efektif.
Merintis usaha tidak melulu dimulai dengan modal yang besar karena kini ada cara efekif dalam berbisnis yaitu membuka toko online. Seiring berkembangnya teknologi, menjual produk atau barang bisa dilakukan melalui jaringan internet dan memanfaatkan marketplace atau sosial media yang ada.
Jika terasa lama mengandalkan gaji bulanan, Anda bisa memulai usaha dengan dropship dimana tidak perlu stok barang. Apabila mempunyai modal yang lebih Anda bisa mencoba menjadi reseller, dimana harus menyetok barang dengan harga yang lebih murah dan menjualnya kembali.
Membuka bisnis memang bukan hal mudah karena jika barang yang dijual tidak berkualitas bisa mendatangkan kerugian. Oleh karena itu, penting bagi pemilik bisnis khususnya bisnis online untuk memperhatikan kualitas produk yang dijual karena pembeli tidak bisa melihat produk secara langsung.
Pikirkan secara matang, usaha seperti apa yang cocok dengan Anda bila perlu sesuaikan dengan minat atau keahlian yang dikuasai. Misalnya, Anda menyukai bidang kecantikan maka bisa memulai usaha dengan menjual produk kosmetik, peralatan make-up atau skincare. Cara ini juga memberi kemudahan dan peluang bagi UKM yang memulai mengembangkan bisnisnya.
Berhubung Anda memiliki pekerjaan tetap dan jualan online adalah pekerjaan sampingan maka penting untuk mengatur jadwal. buatlah jadwal ‘to do list’ secara detail untuk mencegah benturan kegiatan di jam yang sama. Susun jadwal sesuai dengan kegiatan jam kerja kantor lalu jalankan usaha apabila jam sudah luang atau sesuai kebutuhan sehingga lebih efisien.
Tidak sedikit orang-orang yang awalnya membangun bisnis online dengan percaya diri di sela-sela pekerjaan tetapnya gagal. Hal tersebut diakibatkan mereka kesulitan menemukan fokus dalam menjalankan keduanya.
Oleh sebab itu, usahakan fokus untuk menyelesaikan salah satu masalah terlebih dahulu khususnya yang ‘urgent’ alih-alih langsung keduanya. Dan yang paling penting jangan menunda-nunda waktu untuk menyelesaikannya agar Anda bisa menikmati hidup.
Jika Anda kesulitan mengatur dan mengelola bisnis sebaiknya mulai cari orang terpercaya atau asisten untuk menanganinya. Keberadaan asisten atau bantuan dari orang terpercaya ini akan memberikan keseimbangan dalam bisnis serta mengelola keuangan.
Anda tidak perlu bingung karena kini ada Moota yang akan membantu kelola setiap transaksi dan pembayaran bisnis secara praktis. Anda bisa cek mutasi dan transfer dari semua rekening baik itu mobile banking maupun ibanking.
Akhir pekan adalah waktu yang tepat untuk menjalankan bisnis karena ia adalah satu-satunya waktu terbaik seorang karyawan. Saat akhir pekan Anda bisa memantau atau turun langsung dalam bisnis serta memeriksa kendala yang perlu diatasi.
Meskipun hanya sebagai usaha sampingan, namun usaha online membutuhkan banyak strategi khususnya dalam mengatur keuangan dan waktu. Anda juga bisa memanfaatkan Moota untuk mengaturnya sebagai solusi pembayaran masa kini. Dapatkan informasi lebih lengkapnya hanya di https://moota.co/.
Bandung, 24 Juli 2024 – Moota dengan bangga mengajak Masyarakat Indonesia terutama yang berdomisili di Bandung untuk ikut hadir pada acara Exclusive Class “Journey to The Afterlife” sebagai salah satu sponsor yang diselenggarakan oleh @pemudaistiqamah. Acara ini akan berlangsung pada hari Minggu, 28 Juli 2024, di Aula Masjid Istiqamah, Jl. Taman Citarum, Kota Bandung.
Acara ini bertujuan untuk memberikan wawasan mendalam dan persiapan spiritual bagi para peserta dalam menghadapi kehidupan setelah kematian. Dengan tema “Journey to The Afterlife”, acara ini akan menghadirkan tiga sesi utama yang dipandu oleh para pembicara terkemuka:
Acara ini akan dimulai pukul 08.00 WIB dan berakhir pada pukul 15.00 WIB. Para peserta akan mendapatkan berbagai fasilitas seperti goodiebag, seminar kit, Al-Qur’an, makan siang, snack, e-sertifikat, dan parfum gratis untuk 20 pendaftar pertama. Selain itu, tersedia juga fasilitas Kids Corner untuk anak-anak peserta.
Pendaftaran masih dibuka hingga kuota terpenuhi. Tiket normal dapat dibeli seharga Rp 99.000,-. Untuk informasi lebih lanjut dan pendaftaran, peserta dapat mengunjungi link bit.ly/DaftarJTTAL2 atau menghubungi nomor WhatsApp yang tersedia.
Moota, sebagai sponsor utama, mengajak seluruh masyarakat untuk ikut serta dalam acara ini dan memanfaatkan kesempatan untuk mendapatkan wawasan spiritual yang berharga. “Kami sangat senang dapat mendukung acara yang bermanfaat seperti ini. Kami berharap acara ini dapat memberikan inspirasi dan pengetahuan yang mendalam bagi para peserta,” ujar perwakilan dari Moota.
Acara ini juga didukung oleh berbagai sponsor lainnya seperti @beramaljariyah, @kafani.id, @dapumina.cateringservice, @industrialdigital.printing, @ghbagofficial, @madlenka.id, @alas.daun, @bugisandung.id, @madinaalquran, @ayamcremesaliya, @frfshop_bandung, @jnccookies, dan Mufiid Muslim Project. Media partner yang turut mendukung acara ini antara lain @oneummahmovemen, @annisacommunityofficial, @maratussholihah.bdg, @benahdiri_, @jendela.parenting, dan @eduquran.id.
Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi:
Kami punya kabar penting nih! Moota baru aja memperbarui Syarat dan Ketentuan layanan kami di Moota.co. Pembaruan ini penting banget buat meningkatkan kualitas layanan kami dan memberikan perlindungan lebih bagi pengguna setia Moota. ️
Penyesuaian Data Akun Pengguna, dengan rincian sebagai berikut:
Mengklarifikasikan Hak Kamu Terkait Penggunaan Layanan Moota:
Kami ingin memastikan kamu paham betul hak-hakmu sebagai pengguna Moota. Cek di Ketentuan Umum Layanan Moota.co ya!
Pembaruan ini dilakukan untuk beberapa alasan:
Kamu bisa membaca Ketentuan Umum Layanan Moota.co di https://moota.co/syarat-ketentuan/.
Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan layanan Moota dan memberikan pengalaman terbaik bagi pengguna. Terima kasih atas kepercayaanmu kepada Moota!
Moota, platform otomatisasi keuangan terkemuka, dengan bangga mengumumkan perubahan besar dalam layanan support kami. Mulai Senin, 10 Juni 2024, kami akan mengalihkan semua layanan dukungan dari email [email protected] ke live chat yang tersedia di dalam aplikasi Moota (app.moota.co) dan seluruh media sosial resmi kami.
Perubahan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan kami dengan memberikan respon yang lebih cepat dan solusi yang lebih efektif bagi para pengguna. Dengan live chat, tim support Moota dapat langsung merespon pertanyaan dan keluhan Anda secara real-time, sehingga mengurangi waktu tunggu yang biasanya terjadi saat menggunakan email.
Selain melalui live chat di aplikasi, Anda juga dapat menghubungi kami melalui media sosial resmi Moota untuk mendapatkan dukungan:
Kami yakin, dengan adanya migrasi ini, pengalaman Anda dalam menggunakan layanan Moota akan semakin meningkat. Kami selalu berusaha untuk memberikan yang terbaik bagi para pengguna setia kami.
Terima kasih telah menjadi bagian dari keluarga Moota. Kami berharap perubahan ini membawa banyak manfaat bagi Anda. Jangan ragu untuk menghubungi kami melalui live chat atau media sosial jika ada pertanyaan atau kebutuhan dukungan.
Salam hangat, Tim Moota