Septian Rishal
22/11/2021

Bolak Balik Login iBanking? Ini Tips Mengatasinya

Saat Anda melakukan login ke Internet Banking tentu pernah mengalami masalah sehingga mengakibatkan Anda harus melakukan login secara berulang-ulang. Di sini tentu Anda merasa bingung mengapa hal tersebut bisa terjadi. Sebuah aplikasi memang terkadang sering mengalami error. Dan hal tersebut sudah biasa terjadi. Bagi Anda yang seorang pelaku bisnis online, tentu hal tersebut akan terasa sedikit mengganggu. Oleh karena itulah, di sini moota membantu Anda untuk memudahkan dalam melakukan urusan pembayaran dan mengelola keuangan jadi lebih efisien.

Bagaimana Cara Mengatasi Tidak Bisa Login di iBanking?

Terdapat beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi masalah iBanking yang susah login. Berikut ini adalah cara-caranya:

1. iBanking dan Username Benar

Cara yang pertama yaitu Anda harus memastikan lebih dahulu bahwasannya di sini Anda tidak salah dalam memasukkan password dan juga user ID. Saat Anda mengalami kegagalan dalam login, maka hindari melakukan login berulang-ulang. Anda cukup melakukannya dua kali saja.

Jika masih belum bisa, maka Anda coba lagi keesokan harinya sambil mengingat password dan kata kunci yang benar. Jika Anda terus-terusan melakukan kesalahan dalam login, maka akses masuk Anda ke aplikasi akan mulai diblokir oleh sistem iBanking atau mBanking. Sehingga dengan begitu membuat Anda harus pergi ke customer service untuk melakukan reset password dan user ID.

2. Install Ulang Aplikasi

Untuk cara selanjutnya yang bisa dilakukan yaitu dengan melakukan install ulang aplikasi. Hal itu perlu untuk Anda lakukan agar nantinya Anda dapat memperoleh optimasi aplikasi versi terbaru. Jika Anda telah melakukan instal ulang aplikasi tersebut, serta memasukkan password dan user ID yang benar dan Anda bisa melakukan login, itu artinya masalah terdapat pada aplikasi.

3. Pergi ke Bank

Namun jika ternyata setelah Anda melakukan update aplikasi tapi tetap tidak dapat melakukan login, maka perlu menuju ke kantor cabang bank terdekat. Serta segera minta bantuan pada pihak customer service. Ketika Anda telah pergi ke kantor cabang bank terdekat, maka selanjutnya customer service akan mulai melihat kesalahan yang terjadi di aplikasi Anda tersebut.

Costumer service akan melakukan identifikasi jika ternyata aplikasi internet banking Anda masih menunjukkan kegagalan login dengan menampilkan error 199, maka mereka akan menyarankan Anda untuk melakukan install aplikasi lain.

Masalah gagal login ke aplikasi iBanking memang seringkali di alami. Bagi Anda yang tengah menjalankan bisnis online, mungkin hal tersebut akan sangat menghambat  ukm Anda. Untuk itulah moota hadir guna memberikan kemudahan bagi Anda dalam melakukan urusan pembayaran dan urusan keuangan lainnya.

Kegagalan dalam melakukan login pada iBanking bisa disebabkan oleh banyak hal. Berikut ini adalah penyebab yang bisa mengakibatkan Anda gagal login.

  • Faktor yang pertama yaitu kemungkinan Anda telah salah dalam memasukkan password ataupun username. Faktor yang satu ini seringkali menjadi penyebab kenapa seseorang gagal melakukan login.
  • Faktor berikutnya yaitu kemungkinan aplikasi yang sudah mengalami kadaluarsa atau aplikasi yang tidak kompatibel dengan perangkat yang Anda gunakan.

Bagi Anda yang saat ini ingin mendaftar Internet Banking untuk jualan online, maka berikut ini hal-hal yang perlu Anda persiapkan untuk bisa melakukan pendaftaran.

  • Mempunyai smartphone lengkap dengan kartu sim-nya yang telah bekerja sama dengan pihak bank.
  • Membawa serta rekening bank dan juga ATM Anda.
  • Sediakan pulsa supaya Anda dapat menerima sms aktivasi di perangkat mobile Anda.
  • Mempunyai alamat email aktif.
  • Membawa serta kartu identitas diri, seperti contohnya KTP asli.
  • Melakukan pengisian form pendaftaran yang telah disiapkan oleh bank untuk melakukan aktivasi iBanking.

4. Menggunakan Moota

Jika anda ingin lebih mudah, anda bisa menggunakan moota. Dalam satu dashboard anda bisa melihat seluruh data mutasi dan transaksi dari beberapa bank sekaligus. Sehingga memudahkan anda dalam menjalankan bisnis.

Itulah tadi ulasan mengenai bagaimana cara mengatasi login iBanking yang selalu gagal. Untuk Anda yang saat ini tengah menjalankan bisnis online, maka Anda membutuhkan moota. Moota inilah nantinya yang akan membantu Anda dalam memudahkan berbagai macam transaksi belanja online yang dilakukan. Selain itu menjalankan bisnis online juga akan terasa lebih mudah. Untuk informasi lebih lengkap Anda bisa mengunjungi website resminya di Moota.

Moota merupakan aplikasi untuk pengecekkan mutasi dan saldo rekening Anda, dimana mutasi rekening Anda kami dapatkan dari akun iBanking Anda.
Jl Terusan Cikutra Baru No. 3B Kel. Neglasari Kec. Cibeunying Kaler Bandung
Jam Layanan
Senin-Jum'at
09.00-19.00 WIB
Sabtu
09.00-14.00 WIB
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram